Tes MBTI sekarang banyak bisa ditemukan di online. Dan tes ini sekarang bisa diambil secara sendiri tanpa bantuan orang atau lembaga resmi.
Ngapain sih Ngambil tes MBTI?
Salah satunya, karena manusia itu kepo!
Mereka selalu ingin tahu apa yang ada dalam pikiran orang lain, apalagi kepada kerabat-kerabatnya. Mereka penasaran kenapa sifat orang bisa begini, kenapa bisa begitu. Kenapa ada orang yang kalem, ada orang yang cerewet, ada orang yang sensitif, ada orang yang humoris, ada orang yang keras kepala.
(Kalau ingin mengetes kepribadian psikologi MBTI secara online daftarnya ada di bawah)
Sifat kita tidak ada yang sama persis. Bisa jadi kita menemukan orang yang sama pendiamnya atau sama cerewetnya dengan kita, tetapi berbeda dalam hal lainnya. Hal lain seperti cara memproses informasi, berpendapat terhadap sesuatu, merespon pertanyaan, berdiskusi hal serius, dan lain-lain.
Selain itu dengan mengetahui orang lain kita bisa mengetahui kelebihan dan kelemahannya. Dengan mengetahui orang lain kita bisa mengetahui apa yang Ia suka dan dan Ia tidak suka. Dengan mengetahui kita bisa memanipulasi*, baik manipulasi untuk kebaikan maupun keburukan. Atau kalau kita suka kepada seseorang (cie), jika kita mengetahui kepribadiannya tentu akan membuat proses PDKT makin mudah.
Itu tentang kepribadian orang lain. Bagaimana dengan kepribadian kita sendiri ?
Banyak sifat yang ada pada kita adalah bawaan. Selain bawaan, banyak juga yang dibentuk melalui lingkungan. Entah karena bawaan atau lingkungan, keduanya memiliki kesamaan, yaitu sama-sama tidak kita sadari. Kita tidak sadar ketika sifat kita terbentuk. Kenapa saya cerewet, kenapa saya kalem, kenapa saya sensitif, kenapa saya susah serius (humoris), kenapa begini, kenapa begitu.
Ada sifat dari diri kita yang ingin kita rubah. Dari situ kita penasaran untuk memahami diri sendiri. Dan di sinilah mungkin Tes MBTI bisa membantu kamu memahami dirimu sendiri.
Apa itu Tes MBTI?
Tes MBTI atau Myers-Briggs Type Indicator (MBTI). Adalah sebuah tes psikologi yang menilai kepribadian seseorang. Tes ini dibuat ketika Amerika Serikat ikut dalam Perang Dunia ke-2, yaitu ketika wanita mulai banyak memasuki dunia kerja. Awalnya, motivasi dari tes MBTI ini adalah untuk mengalokasikan SDM wanita untuk bekerja pada bidang yang sesuai. Tetapi sekarang pemnfaatan tes psikologi ini sudah begitu luas.
Dalam tes ini, peserta akan diberika sebuah kuesioner yang berisi banyak pertanyaan. Lalu, berdasarkan jawaban-jawaban dari pertanyaan itu, peserta akan dinilai tentang bagaiamana kepribadiannya.
Manfaat Tes MBTI
1. Mengetahui diri sendiri, beserta kelebihan dan kelemahannya.
2. Mengetahui karakter orang lain, beserta kelebihan dan keurangannya
3. Memilih bagian dalam organisasi yang pas.
4. Memilih karir yang pas
5. Melejitkan potensi diri, dan menambal kekurangan diri.
Bagaimana Hasil Tes MBTI Berbicara Tentang Sifat Anda?
Seseorang yang menjalankan tes kepribadian MBTI akan mendapatkan 4 huruf, yang setiap hurufnya akan medeskripsikan sifat mereka.
1. Introvert (I) vs. Ekstrovert (E)
Tes MBTI Kepribadian Psikologi Online
Ini adalah perbedaan dalam memproses rangsangan dari luar (sosial). Ekstrover selalui mencari rangsangan sosial. Energi mereka didapatkan dari interaksi sosial. Mereka akan cepat bosan jika sendirian. Sebaliknya, introver berkurang energinya jika berinteraksi sosial. Sehingga mereka hanya berinteraksi secukupnya. Energi para introver didapatkan dengan refleksi, berpikir, berdiskusi empat mata, membaca, dan lain-lain.
2. Sensing (S) vs. INtuitive (N)
S dan N adalah perbedaan dalam memproses informasi. Orang yang tipe sensing memproses informasi berdasarkan indranya. Mereka lebih mengutamakan fakta dan detail. Sebaliknya, orang yang bertipe intuitif menerima informasi secara berpola dan garis besar. Mereka cenderung mencari hubungan antar suatu fakta dibanding detail fakta sendiri.
3. Thinking (T) vs. Feeling (F)
Tes MBTI Kepribadian Psikologi Online
Seperti namanya, orang bertipe thinking menganalisis dan mengambil keputusan berdasarkan otaknya. Mereka mempehitungkan semua termasuk kerugian dan keuntungannya. Sebaliknya, otang bertipe feeling memasukan perasaan sebagai pertimbangan dalam mengambil keputusan.
4. Judging (J) vs. Perceiving (P)
Tes MBTI Kepribadian Psikologi Online
Terakhir, yaitu antara Judging dan Perceiving. Orang bertipe judging adalah orang yang terorganisir. Jika mereka membuat goal, mereka membuatnya sangat detail. Tidak hanya detail, mereka akan patuh terhadap deadline yang telah mereka buat. Berbeda dengan perceiving. Mereka lebih fleksibel terkait cara meraih suatu goal. Judging lebih mementingkan masa depan dibanding sekarang. Sedangkan, Perceiving lebih mementingkan masa sekarang dibanding masa depan.
Tes Psikologi Kepribadian Online
Berikut adalah tes-tes MBTI gratis. Setiap tes di bawah ini memiliki model dan jumlah pertanyaan yang berbeda. Alhasil bisa saja memberikan hasil yang berbeda. Maka cobalah minimal 3 dari daftar di bawah ini.
1. www.humanmetrics.com/cgi-win/jtypes2.asp
2. www.truity.com/test/type-finder-research-edition
3. kisa.ca/personality/
4. www.celebritytypes.com/test.php
Bahasa Indonesia
1. www.ipersonic.net/
2. www.si-pedia.com/2014/03/tes-kepribadian-mbti-online-gratis-bahasa-indonesia.html
*Manipulasi secara bahasa tidak selalu berkonotosai negatif (mis. Bagaimana menghibur teman yang sedang sedih)
Sumber Gambar : www.youtube.com/watch?v=nHSZ3_VMgjU | http://fazzams.com/tes-mbti-tes-psikologi-kepribadian-online/